Skip to main content

Mengapa Kucing Suka Minum Air di Kloset?

Mengapa Kucing Suka Minum Air di Kloset

Sebuah unggahan foto yang memperlihatkan seekor kucing sedang minum air dalam kloset menjadi perbincangan ramai para penyuka kucing di media sosial. Unggahan tersebut dibuat oleh akun Twitter ini pada Sabtu (29/7/2023).

 "Kcg! Hadeh bocah satu ini lama amat makek kamar mandi udah antri panjang nih dibelakang. Fyi nih bocil udah disediain minum air mateng tapi tetep sambil minum air wc," tulis dalam unggahan.

Beberapa warganet berkomentar dan mempertanyakan mengapa kucing sering kali minum air di dalam kloset.

"Kucingku juga gitu, apasih enaknya air WC ?," tanya akun ini.

"Kucingku dah suka Minum di WC, Pdhl tempat air nya Belimpah2. Malah suka minum di Lubang WC," kata akun ini.

"Jangan dibiasain ya sender. ada banyak kasus kucingnya sakit pencernaan gara gara suka minum air sembarang tempat, ada juga yang pup nya bercacing," ungkap akun ini.

Hingga Selasa (1/8/2023) siang, unggahan tersebut sudah dilihat sebanyak 1,5 juta kali dan mendapatkan lebih dari 790 komentar dari warganet.

Lantas, mengapa kucing suka minum di kloset?


Dosen Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada (UGM) drh Slamet Raharjo mengungkapkan alasan mengapa kucing suka minum air dari kloset.

 "Kucing menyukai tempat dingin, begitu juga dengan air minum. Kucing akan memilih air yang lebih dingin," kata Slamet kepada Kompas.com, Selasa (1/8/2023).

Ia mengatakan, air di kloset kamar mandi memiliki suhu yang lebih dingin dibandingkan dengan air minum kucing yang berada di mangkuk air ataupun tempat minumnya.

"Nah, kamar mandi termasuk air di kloset lebih dingin dibanding air minum di mangkuk tempat air minum. Sehingga kucing lebih memilih air di kloset," ungkapnya.

Berbahayakah bila kucing minum air di kloset?


Mengenai bahaya dan tidaknya, Slamet menyampaikan bahwa hal tersebut tergantung pada kondisi air dari kloset.

"Berbahaya atau tidaknya sangat dipengaruhi kondisi air klosetnya," katanya lagi.

Ia mengatakan, kamar mandi yang klosetnya dibersihkan dengan menggunakan cairan disinfektan, maka airnya bisa saja membahayakan kucing.

"Pada kamar mandi yang dibersihkan menggunakan disinfektan, air kloset bisa menjadi berbahaya karena ada zat racun dari cairan disinfektan," jelas Slamet.

Selain itu, bila kucing dibiarkan secara terus-menerus minum air dalam kloset, maka kucing juga bisa mengalami cacingan.

"Meskipun jarang, namun ada kemungkinan cemaran telur cacing dari feses manusia yang dapat menginfeksi kucing," pungkasnya.

Bisa menularkan bakteri kepada manusia
Senada, dokter hewan Universitas Nusa Cendana, Aji Winarso juga menyarankan agar kucing tidak dibiarkan minum air dari kloset.

"Dampak konsumsi air di kloset tentu ada. Salah satunya, bila kucing kebetulan sensitif, maka bisa saja kucing jadi diare," ungkapnya terpisah.

Selain itu, telapak kaki kucing setelah minum di kamar mandi juga bisa membawa bakteri atau protozoa yang bisa berisiko menjadi patogen (organisme yang dapat menyebabkan gangguan kesehatan) untuk pemilik hewan (manusia).

"Artinya kloset kan terkontaminasi feses manusia, bisa ada bakteri atau protozoa atau mungkin parasit yang bersifat zoonotic. Jadi saling menular, dari manusia ke kucing kemudian berlanjut dari kucing ke manusia," jelas Aji.

Untuk itu, Aji menyarankan agar pemilik menutup kloset dan menyediakan air minum yang bersih untuk kucing.

"Sebaiknya WC ditutup kalau punya kucing. Kemudian menyediakan tempat minum tersendiri dari air yang matang atau air mineral," pungkasnya.

Sumber: Kompas.com